Dokter Sebut Gejala Hepatitis Anak Tak Selalu Bermata Kuning
Jakarta, CNN Indonesia — Kebanyakan orang tua selalu mengaitkan hepatitis anak dengan penyakit kuning. Ternyata, gejala hepatitis anak tak selalu tubuh dan mata menjadi kuning. Ade Rachmat Yudianto dari UKK Gastrohepatologi Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) mengatakan, anak bisa saja terkena hepatitis meski tidak menunjukkan gejala penyakit kuning. “Parameter hepatitis bukan mata kuning, [kulit kuning]. Karena ini radang…