Gara-gara Badai dan Banjir, Bandara Dubai Batalkan 1.244 Penerbangan


Jakarta, CNN Indonesia

Akibat badai dan banjir yang melanda, Bandara Internasional Dubai membatalkan 1.244 Penerbangan dalam dua hari. Selain itu, 61 penerbangan di Bandara Dubai juga dialihkan.

Operasional Bandara Dubai terganggu akibat hujan deras yang mengakibatkan banjir. Bahkan, landasan pacu Bandara Dubai sempat tergenang, karena hujan terus menerus.

Selain itu, terjadi pula 549 penundaan penerbangan di Bandara Dubai. Seperti dikutip Aviation24 pada Jumat (19/4), 302 penundaan di antaranya merupakan penerbangan Emirates dan 152 dari Flydubai.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Meski begitu, mulai Jumat (19/4), operasional Bandara Dubai telah kembali, namun belum secara penuh. Baru terminal 3 yang dibuka, itu pun hanya untuk penerbangan maskapai Emirates dan Flydubai.

Karena peningkatan volume penumpang dari penerbangan yang ditunda dan dibatalkan, pihak Bandara Dubai memperingatkan soal potensi Terminal 3 akan sangat sibuk.

Peringatan ini membuat banyak penumpang jadi cemas bahwa penerbangan mereka akan ditunda kembali secara mendadak.

“Penumpang hanya boleh datang ke Terminal 3 apabila telah memperoleh konfirmasi dari dari maskapainya tentang keberangkatan penerbangannya,” bunyi pernyataan di situs resmi Bandara Internasional Dubai, seperti dilansir CNN.

Berdasarkan data Flight Aware, aktivitas penerbangan di Bandara Dubai berangsur normal. Puluhan penerbangan sudah berangkat dan masuk ke Bandara Dubai pada Jumat (19/4).

Sebelumnya, melalui platform X (dulu Twitter), maskapai Emirates menyampaikan permintaan maaf kepada penumpang yang terkena dampak banjir dan badai yang menerpa.

“Emirates menyampaikan permintaan maaf kami yang sebesar-besarnya kepada pelanggan yang terkena dampak karena mengalami penundaan dan gangguan pada rencana perjalanan mereka yang disebabkan oleh cuaca buruk dan kondisi jalan. Kami menghargai betapa sulitnya hal ini bagi semua orang yang terkena dampak,” bunyi pernyataan resmi Emirates.

(wiw)

[Gambas:Video CNN]