Tips Diet Sehat ala Feni Rose, Pangkas BB hingga 11 Kg dalam Setahun

Jakarta, CNN Indonesia

Penampilan Presenter Feni Rose jadi sorotan karena semakin ramping usai berhasil menurunkan berat badan hingga belasan kilogram. Lantas, apa sih rahasia diet sehat ala Feni Rose?

Feni Rose pada Juli lalu bercerita di Instagramnya bahwa ia telah berhasil memangkas berat badannya sebanyak 11 kilogram dalam satu tahun. Ia mengaku menjalani pola hidup sehat termasuk mengatur asupan makanan.

Artis yang kerap disapa Kak Rose ini mengatakan telah berkonsultasi dengan dokter gizi untuk mendapatkan program diet yang tepat.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ia bercerita saat ini badannya terasa lebih enteng dan lentur untuk menjalani yoga. Padahal, sebelumnya ia sering mengeluhkan sejumlah masalah kesehatan seperti sakit tumit.

Ia juga membagikan foto dirinya sebelum dan sesudah lemak di tubuhnya terhempas.

“Aku pernah segemoy itu. Bukan masalah gemoynya. Tapi waktu berat badan berlebih, banyak keluhan muncul. Tumit sakit, yoga-nya juga kayak nyangkut gitu lemak-lemaknya di setiap asana,” ujarnya di akun @fenirose.

Tips Diet ala Feni Rose




Ilustrasi. Dalam menjalankan diet, Feni Rose mengaku memilih makanan asli atau real food. (iStock/carlosgaw)

Feni Rose mengaku, meski menjalani program diet, ia tetap makan dengan teratur dengan penyesuaian pola makan yang lebih sehat. Berikut rahasia diet ala Feni Rose:

1. Pilih real food

Feni Rose mengaku memilih makanan asli (real food), bukan makanan olahan untuk menurunkan berat badannya. Menukil Healthline, makanan asli adalah makanan dengan bahan tunggal yang kaya akan vitamin dan mineral, tidak mengandung bahan kimia tambahan, dan sebagian besar tidak diolah. 

Tak seperti makanan olahan, real food lebih rendah kalori, menyehatkan, dan dapat membantu menurunkan berat badan. Berikut adalah beberapa contoh:

  • Apel
  • Pisang
  • Biji chia
  • Brokoli
  • kubis
  • buah beri
  • Tomat
  • Ubi jalar
  • beras merah
  • Ikan salmon
  • Telur utuh
  • Daging yang belum diolah  

2. Sumber karbohidrat pilihan

Feni Rose mengungkap dirinya memilih sumber karbohidrat berupa nasi merah untuk keberhasilan dietnya. Menukil berbagai sumber, nasi merah memang kerap dijadikan pilihan orang yang ingin menjalani pola hidup lebih sehat.

Secara umum, nasi merah memang dianggap lebih sehat dibanding nasi putih. Sebab, nasi merah memiliki kandungan kalori yang lebih rendah, tapi memiliki nilai gizi yang lebih tinggi dari nasi putih.

3. Batasi konsumsi gula




ilustrasi gulaIlustrasi. Diet ala Feni Rose salah satunya adalah batasi konsumsi gula. (iStockphoto/HandmadePictures)

Selain makan nasi merah, Rose juga memangkas konsumsi gula sehari-hari. Ya, terlalu banyak konsumsi gula memang bisa meningkatkan risiko obesitas dan berbagai penyakit kronis seperti diabetes.

Batasan konsumsi Gula Garam Lemak (GGL) juga telah diatur dalam Permenkes 63/2015, yaitu gula sebanyak 50 gram per hari (4 sdm), garam sebanyak 2 gram (sdt), dan lemak sebanyak 67 gram (5 sdm).

4. Hindari makanan berpengawet

Tips diet ala Feni Rose selanjutnya adalah menghindari makanan yang mengandung pengawet.

Menukil Siloam Hospitals, ada banyak bahaya bagi kesehatan jika mengonsumsi makanan berpengawet secara berlebihan, salah satunya meningkatkan risiko sakit jantung.

Hal ini dapat terjadi karena pengawet makanan, terutama jenis natrium nitrat, turut merusak pembuluh darah hingga melemahkan jaringan jantung.

5. Tidur tepat waktu




Young asian beautiful woman happy sleep on bed in morning timeIlustrasi. Salah satu rahasia diet Feni Rose adalah tidur tepat waktu. (iStockphoto/marchmeena29)

Banyak penelitian menyebut bahwa salah satu kunci keberhasilan dalam menurunkan berat badan adalah tidur yang cukup. Dengan menjalankan pola tidur yang baik, fungsi tubuh seseorang akan berjalan dengan baik, sehingga terhindar dari beberapa penyakit seperti stres, diabetes, hingga penyakit jantung.

Mengutip laman Kemenkes, waktu tidur yang direkomendasikan untuk orang dewasa adalah 7 hingga 8 jam setiap hari. Karena itu, penting untuk tidur tepat waktu agar istirahat jadi berkualitas.

6. Olahraga

Selain mengatur pola makan dan istirahat cukup, Feni Rose juga tak melupakan olahraga. Ia rutin berolahraga selama 30 menit setiap hari.

“Jadi Insya Allah, memasuki usia yang makin matang pun bisa semakin sehat, metabolisme yang semakin membaik dan jiwa dan semangat yang makin muda,” katanya

Itulah tips diet sehat ala Feni Rose yang berhasil memangkas berat badan hingga 11 kilogram dalam setahun. Semoga membantu.

(pua/pua)

[Gambas:Video CNN]